Breaking News

7 Ide Partisi Ruang Tamu untuk Rumah Mungil

thayyibah.com :: Ingin membagi ruang tamu menjadi beberapa bagian? Solusi paling sempurna adalah memanfaatkan partisi ruang tamu. Dengan menggunakan partisi, kamu bisa menyekat ruangan namun tidak secara permanen karena bisa dipindahkan atau dibuka sesuka hati saat memerlukan area luas.

Ideal digunakan pada rumah berukuran mungil, Kania punya beberapa ide partisi ruang tamu yang tak hanya bisa membagi ruangan secara efisien, namun akan membuat tampilan ruang tamu semakin estetik. Nah, apa saja ide partisi ruang tamu tersebut?

Partisi Ruang Tamu dengan Rak Buku

partisi ruang tamu dengan rak buku putihfendhome.com

Partisi ruang tamu yang satu ini sangat cocok diaplikasikan pada rumah berukuran mungil atau apartemen studio. Di sini, kamu bisa memanfaatkan rak buku, yang selain digunakan untuk menyimpan koleksi buku atau majalah favorit, namun bisa juga dijadikan sekat untuk memisahkan ruang tamu dengan ruangan lainnya seperti kamar tidur atau ruang keluarga.

Partisi Ruang Tamu Model Peti Kayu

partisi ruang tamu dengan peti kayu penuh buku ditumpuk bertingkathomesthetics.net

Banyak orang mengabaikan peti kayu karena biasanya hanya dipakai sebagai tempat menyimpan minuman botol. Padahal, peti kayu bisa kamu manfaatkan untuk membuat partisi ruang tamu yang fleksibel dan hematbudget dengan hasil yang tak kalah estetik. Untuk memanfaatkan peti kayu sebagai partisi ruang tamu, kamu bisa berkreasi dengan menentukan model dan ukuran yang tepat, kemudian menyusun peti kayu sesuai kebutuhan kamu.

Partisi Ruang Tamu Kaca Buram

partisi ruang tamu kaca buramzingyhomes.com

Kamu juga bisa memanfaatkan kaca sebagai partisi ruang tamu. Material kaca sangat mudah dibersihkan, namun bisa menyebarkan cahaya pada keseluruhan ruangan sehingga membuat hunianmu terkesan lebih luas. Untuk meningkatkan privasi, kamu bisa memilih partisi ruang tamu dari jenis kaca buram dan mematenkannya pada plafon dan lantai supaya tidak mudah bergeser.

Partisi Ruang Tamu Kayu Berongga

Partisi ruang tamu kayu beronggapinterest.com

Sirkulasi udara dan ventilasi berperan penting dalam menciptakan hunian sehat. Jika kamu menginginkan partisi ruang tamu yang tidak mengganggu pola sirkulasi udara, kamu bisa memilih model partisi kayu berongga seperti pada gambar. Partisi ruang tamu yang satu ini akan melancarkan aliran udara ke seluruh ruangan, sekaligus memberikan aksen unik di ruang tamu.

Partisi Ruang Tamu dengan Tanaman

partisi ruang tamu dengan pot tanaman bambuamazon.com

Meskipun hunianmu berukuran mungil, sebaiknya kamu jangan melupakan elemen alami karena akan membuat tampilan interior tampak sehat dan sedap dipandang. Partisi ruang tamu sekaligus dapat membawa hawa alam ke rumah dengan memanfaatkan pot tanaman tinggi seperti bambu.

Partisi Ruang Tamu dengan Akuarium

partisi ruang tamu dengan akuarium ikanelgoibar.wiz

Kamu juga bisa memanfaatkan akuarium ikan sebagai partisi ruang tamu. Bahan kaca pada akuarium akan memberikan kesan luas meskipun kamu membagi-bagi ruangan ke dalam berbagai fungsi. Partisi ruang tamu ini sekaligus menjadi dekorasi rumah yang membuat ruangan terlihat lebih hidup.

Partisi Ruang Tamu dengan Gorden

partisi ruang tamu dengan gorden putih dalam apartemen studiowalnutcapital.com

Untuk meminimalisir pengeluaran, kamu bisa memanfaatkan gorden yang kamu punya sebagai partisi ruang tamu. Gunakan rel besi gorden dengan ukuran yang sesuai dengan ruangan, kemudian pilih warna dan motif gorden yang sesuai dengan konsep interior ruang. Selain menambah privasi secara menyeluruh, gorden juga mudah disingkirkan ke samping saat tidak dibutuhkan sehingga partisi ruang tamu ini bisa dibilang paling luwes dari yang lain.

Tak hanya fungsional, partisi ruang tamu tentu harus menambah estetika interior hunianmu tanpa menambah perabot di rumah mungil atau apartemen studiomu. Ingat bahwa banyak material dan perabot yang dapat digunakan sebagai partisi ruang tamu sehingga pastikan memilih partisi ruang tamu yang multifungsi agar tidak boros ruang dalam rumah mungilmu, ya.

Sumber: dekoruma

About A Halia