thayyibah.com :: Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mengatakan Eropa berutang budi kepada negaranya karena telah menampung empat juta pengungsi.
“Negara-negara Eropa bisa hidup dalam damai hari ini berkat kemurahan hati Turki kepada para pengungsi,” kata Recep Tayyip Erdogan di Pusat Kongres Istanbul, seperti dikutip dari kantor berita Anadolu, Sabtu (04/05/2019).
Turki menjadi jalur utama para pengungsi yang ingin menyeberang ke Eropa, terutama sejak 2011, yakni awal perang Suriah.
Erdogan mengatakan negaranya tidak akan membiarkan ancaman tetap ada di Suriah.
Sayangnya, Turki tidak mendapat dukungan yang cukup dalam upayanya untuk memulihkan keamanan Suriah.
Dia menekankan bahwa Turki akan melanjutkan perjuangannya hingga seluruh wilayah Suriah diserahkan kepada pemilik sebenarnya, rakyat Suriah.
Suriah didera perang sipil sejak awal 2011, ketika rezim Bashar al-Assad menyerang kelompok pro-demokrasi.
Menurut PBB, sejak itu, ratusan ribu orang telah terbunuh dan lebih dari 10 juta orang terlantar. (thayyibah.com)