Breaking News

Djarot-Sandi Saling Serang soal OK-OCE

 

thayyibah.com :: Djarot Saiful Hidayat dan Sandiaga Uno saling serang saat ditanya komunitas UMKM. Djarot mengkritisi program OK-OCE yang sering didengungkan Sandi, namun Sandi menanggapi serangan Djarot dengan tanggapan yang tajam.

“15 tahun lebih saya mendalami UMKM. Ada beberapa masalah pada sektor ini, pertama lahan usaha. Banyak sekali UKM yang punya masalah di lahan usaha dan kami mempunyai program OK-OCE. Kedua adalah masalah pemasaran, Alhamdulillah dengan program OK-OCE ini kami dapat membuat OK-OCE Mart. Semua ini dapat berrmanfaat untuk warga kecil,” kata Sandi di Hotel Bidakara, Jakarta, Rabu (12/4).

Djarot menanggapi pernyataan Sandi dengan agak nyinyir. Ia menyebut pengeluaran di program OK-OCE terlalu besar.

“Untuk membikin OK-OCE Mart membutuhkan dana Rp 200 juta. Bagaimana UMKM mendapatkan uang Rp 200 juta rupiah itu? Oleh karena itu kami punya solusi, kami berikan kewenangan dan dana dengan bagi hasil. Kami tidak bisa menyediakan Rp 200 juta untuk membangun OK-OCE Mart,” sahut Djarot.

Sandi pun tersenyum santai mendengar pernyataan Djarot. Ia justru menganggap serangan Djarot tersebut keuntungan untuk Anies-Sandi

“Alhamdulilah karena Pak Djarot memrprovokasi kita, kita bisa menghadirkan OK-OCE. Banyak yang sudah berhasil karena jaringan Ok-OCE kini sudah sampai 12.000 orang,” tutup Sandi dengan gaya khasnya.

Sumber: kumparan

About A Halia