Thayyibah.com::Aktris ternama Holywood Angelina Jolie dan pemain sepak bola internasional Cristiano Ronaldo ikut berkontribusi dalam penayangan acara kemanusiaan Turki yang menyoroti nasib pengungsi Suriah di Turki.
Dilansir English.alarabiya. net, Jumat (17/2/2017), acara tersebut berjudul “Hayat Koprusu” atau “Jembatan Hidup” yang akan dibuat di provinsi selatan Gaziantep dan direncanakan berlangsung selama tiga musim.
Acara ini bercerita tentang sebuah keluarga Suriah yang melarikan diri dari negara mereka yang dilanda perang untuk mencari perlindungan di Turki.
Direktur acara itu mengatakan, proyek ini diluncurkan dengan slogan “Entah Anda tinggal di sana dan mati, atau Anda datang ke sini dan hidup”.
Ia menambahkan, Ronaldo dan Jolie termasuk dua selebriti besar yang ingin berkontribusi pada proyek kemanusiaan tersebut.