Oleh: Nasihin Masha
Masjid At Tabayyun. Nama yang akan dikenang karena riwayat pendiriannya yang alot. Pembangunan rumah ibadah, apapun dan di manapun, selalu problematis. Itulah manusia.
Hari ini, Jumat, 27 Agustus 2021, adalah peletakan batu pertama pembangunan masjid di Jakarta Barat ini akan dilakukan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Setelah aspek legal dan sosialnya selesai.
Tapi saya lebih tertarik pada arsitekturnya yang tidak mainstream. Ini merupakan pilihan yang adaptif. Para wali di Jawa dulu juga memilih arsitektur yang sesuai budaya lokal. Masjid ini terletak di perumahan mewah di Meruya. Wajar jika arsitekturnya juga menyesuaikan dengan lanskap perumahan tersebuat. Semoga lancar dan berkah serta membawa manfaat bagi lingkungannya.