Tidak semua orang gemar memiliki hewan peliharaan. Beberapa alasan seseorang enggan memiliki hewan peliharaan adalah karena alergi pada bulu suatu jenis hewan, tidak tahan bau kotoran atau bau suatu hewan peliharaan, malas membersihkan hewan peliharaan atau kandangnya, dan alasan yang lain. Namun bagi sebagian orang, memelihara hewan peliharaan adalah suatu keasyikan tersendiri, terutama bagi perkembangan anak. Apa nilai edukatif memelihara hewan peliharaan bagi anak-anak?
1. Mengurangi tingkat stres
Anak-anak yang memiliki hewan peliharaan akan memiliki tingkat stes yang rendah. Karena di saat mereka ada di dalam suatu masalah, mereka tidak cenderung memendam perasaan mereka sendiri. Namun mereka akan memiliki sosok “sahabat” yang selalu siap mengajak mereka bermain dan beraktivitas, sehingga mereka bisa mengeksplor energi dan perasaan negatif mereka, sehingga beban mereka akan terasa lebih ringan.
2. Meningkatkan kekebalan tubuh
Anak-anak yang terbiasa bermain dan bergaul dengan jenis hewan tertentu biasanya akan lebih kebal terhadap beberapa zat yang bisa menyebabkan alergi, misalnya zat-zat yang bisa menyebabkan alergi kulit, maupun alergi pernafasan. Saat seekor hewan menjilat tuannya, hewan tersebut telah mentransfer bakteri yang hidup di mulut atau air liur hewan ke tubuh manusia. Hal ini menyebabkan sistem imun yang ada tubuh manusia agar memiliki kekebalan tubuh yang lebih kuat.
3. Mengajarkan kasih sayang dan empati
Saat anak memberi makan kepada seekor hewan tertentu, anak belajar indahnya berbagai. Anak belajar merelakan memberikan sebagian miliki mereka. Saat anak membelai tubuh mereka dengan lemah lembut, anak-anak telah belajar arti kasih sayang. Beberapa hewan akan memberikan reaksi bahagia saat dibelai. Hal ini akan membuat anak paham akan pentingnya memberikan kasih sayang. Anak-anak juga belajar tentang empati. Karena dengan kepedulian terhadap seekor hewan, anak-anak telah belajar untuk memberikan perhatian tidak hanya pada diri sendiri, tapi pada “makhluk yang lain”.
4. Mengajarkan tanggung jawab
Memiliki hewan peliharaan bukanlah perkara mudah. Kita harus rajin memberi makan, memandikan, membersihkan kandangnya, dan lainnya. Bila hal ini tidak dilakukan, maka akan mengganggu kesehatan diri sendiri, orang di sekitar, dan hewan peliharaan itu sendiri. Maka seorang anak yang sudah begitu menyayangi hewan peliharaan mereka, biasanya akan lebih bisa diberikan tanggung jawab untuk memelihara hewan peliharaan mereka agar tidak merugikan diri sendiri, orang lain, dan hewan yang dipelihara.
5. Anak akan lebih percaya diri
Anak-anak yang memiliki hewan peliharaan akan terlihat lebih percaya diri. Anak-anak akan terbiasa belajar di luar rumah. Terkadang saat anak-anak belajar di luar rumah, mereka akan bertemu dengan teman mereka lainnya, sehingga teman-temannya akan tertarik untuk bermain bersamanya dan hewan peliharaannya. Hewan peliharaan juga akan menjadi topik pembicaraan yang menarik bagi anak-anak. Beberapa anak yang memiliki hewan peliharaan akan terbiasa berbagi cerita dengan hewan peliharaannya. Hal ini akan membuat anak-anak lebih terbiasa curhat kepada orang lain, saat mereka sedang ada dalam suatu permasalahan.
6. Memperkuat ikatan kekeluargaan
Bermain bersama hewan peliharaan adalah hal yang menyenangkan. Akan lebih menyenangkan bila bermain bersama hewan peliharaan juga dilakukan bersama dengan anggota keluarga yang lain atau pun teman bermain. Hal ini akan memperkuat ikatan kekeluargaan,
7. Menyehatkan tubuh dan memperkuat psikomotorik anak
Saat bermain bersama hewan peliharaan, anak-anak akan cenderung bergerak dan beraktivitas fisik. Hal ini bisa memberikan efek kesehatan dan kebugaran tubuh. Selain itu psikomotorik anak pun akan lebih cepat berkembang.
Hewan merupakan salah satu makhluk ciptaan Tuhan yang perlu dipelihara dan disayangi. Dengan memelihara dan menyayangi hewan anak-anak juga telah belajar bersyukur atas segala anugerah dan ciptaan Tuhan. Secara tidak langsung, anak-anak juga akan dibawa lebih dekat kepada Sang Pencipta.
Artikel: duniabelajaranak.id