Breaking News
Suami Istri ilustrasi

Coba Lakukan 6 Hal Romantis Ini terhadap Istri

hal yang di sukai wanita dari pria

thayyibah.com :: Sahabat Abi Ummi, kehidupan pernikahan adalah perjalanan panjang antara dua orang yang saling tidak mengenal, namun memutuskan untuk menjadi teman seperjuangan dalam mencari surga-Nya, baik di dunia maupun akhirat. Keputusan yang akan mewarnai jalan hidup sepanjang masa. Banyak warna yang kelak ditemui dalam tiap menitnya, baik susah, senang, selisih paham, atau kemesraan. Ya, kemesraan sebagai salah satu bumbu yang dapat mempererat keharmonisan rumah tangga. Kemesraan ini dapat berupa sikap romantis suami kepada istrinya. Sikap yang sangat sederhana, tapi sayangnya kadang luput dari perhatian suami, padahal dapat membuat istri berbunga-bunga. Jika suami tak tahu, ketahui lah hal yang di sukai wanita dari pria yang dicintainya yakni sang suami.

Menggenggam Tangan Istri untuk Memberikan Ketenangan dan Rasa Aman

hal yang di sukai wanita dari pria_1
menggenggam tangannya (s-media-cache-ak0.pinimg.com)

Tidak perlu dalam waktu yang lama atau dalam intensitas sering. Sebagian pria memang tidak suka menunjukkan perhatian atau kemesraan seperti ini, apalagi di depan umum. Tapi percayalah Abi, menggenggam tangan merupakan salah satu hal yang di sukai wanita dari pria yang dicintainya, sebab ini akan membuat istri merasa sedang dilindungi dan disayangi. Genggamlah tangan Ummi ketika selesai salat, ketika mengobrol, menonton televisi, atau membaca di ruang keluarga, terutamanya ketika menyebrangi jalan.

Menghapus Air Mata yang Mengalir di Pipinya ketika Menangis

hal yang di sukai wanita dari pria
menghapus air mata (abiummi.com)

Sesekali pasti Abi akan menemukan Ummi menangis karena suatu hal, entah masalah dengan keluarga, tetangga, atau dengan Abi sendiri. Coba jangan menyalahkan Ummi dan memojokkannya. Biarkan Ummi menangis di pelukan Abi dan usaplah air matanya hingga ia tenang. Setelah mereda, ajak Ummi berbicara dari hati ke hati mengenai masalah apa yang menimpa. Perlakuan ini akan membuat Ummi merasa Abi dapat menjadi seseorang yang diandalkan untuk membantunya dalam menyelesaikan masalah.

Mencium Telapak Tangan dan Mengecup Kening Istri

hal yang di sukai wanita dari pria
mengecup kening (s-media-cache-ak0.pinimg.com)

Lakukanlah hal yang di sukai wanita dari pria yang dicintainya ini sebelum tidur atau selesai salat malam berjemaah. Hal sederhana seperti ini dapat membuat Ummi merasa dihargai sebagai seorang istri sekaligus anugerah Allah untuk suaminya. Selain itu, Ummi akan merasa menjadi wanita satu-satunya dalam hidup Abi.

Menyibakkan Rambut ketika Berinteraksi dan Memujinya

Ketika mengobrol soal kegiatan Abi seharian di kantor atau tentang Ummi yang mengawasi perkembangan buah hati, sesekali sibaklah rambut Ummi dan puji dirinya. Misalnya, “Abi sejak dulu suka dengan senyum Ummi, maka jangan pernah cemberut dan bersedih, ya.” Wanita umumnya juga suka jika Anda, para suami, memainkan anak rambut atau puncak kepalanya. Mengapa? Karena Ummi akan merasa diperhatikan dan disayangi dengan sungguh-sungguh.

Memeluk Istri dan Mengucapkan Terima Kasih atas Perhatiannya

hal yang di sukai wanita dari pria
Beri pelukan (s-media-cache-ak0.pinimg.com)

Rahasia lain dari seorang istri akan hal yang ia suka adalah pelukan hangat dari suami dan penghargaan atas kerja kerasnya. Sebelum berangkat kerja, curilah pelukan dari Ummi dan puji masakan atau kopi buatannya. Begitupun setelah Ummi berhasil membuat buah hati tertidur atau merawat Abi ketika sakit. Pelukan singkat dapat membuat Ummi merasa bahagia.

Mengucapkan Kalimat Cinta Meski Kadang Berat

hal yang di sukai wanita dari pria_5
Katakan cinta (s-media-cache-ak0.pinimg.com)

Hehehe… Sudah bukan rahasia umum kalau laki-laki juga suka susah mengungkapkan rasa lewat kata-kata. Bagi Abi, mungkin yang terpenting itu action, bukan ucapan. Memang benar sekali bahwa cinta itu kata kerja bukan kata benda. Tapi, Ummi sebenarnya membutuhkan “pernyataan-pernyataan” yang sebenarnya sudah ia tahu kebenarannya. Meski Ummi percaya Abi begitu menyayangi Ummi dan anak-anak, mengucapkan kalimat “I love you” atau “Abi sayang banget sama Ummi dan anak-anak” akan membuat Ummi semakin yakin bahwa ia dicintai. Kalimat cinta itu terkadang candu yang dibutuhkan, loh.

Jadi, sudah tahu, ya, rahasia-rahasia sederhana dalam membuat istri bahagia demi menuju keharmonisan keluarga. Tindakan ini anggaplah sebagai balasan atas cinta dan kerja keras Ummi untuk keluarga selama ini. Mari mencoba lebih romantis, yuk, Abi.

Sumber: abiummi.com

About A Halia