Breaking News

3 Cara Ampuh Memperkuat Sinyal Android Tanpa Aplikasi Tambahan

3 Cara Ampuh Memperkuat Sinyal Android Tanpa Aplikasi Tambahan
Dengan cara ini, kamu bisa memperkuat sinyal smartphone Android kamu tanpa memerlukan aplikasi tambahan.

 

thayyibah.com :: Mengalami kehilangan sinyal saat menggunakan Android tentu bukanlah hal yang menyenangkan. Saat kehilangan sinyal, semua lalu lintas data yang terhubung akan terhambat sehingga kita akan ketinggal info-info menarik saat itu.

Cara terbaik agar sinyal Android tidak hilang secara tiba-tiba biasanya dengan aplikasi-aplikasi tertentu. Namun ternyata ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk memperkuat sinyal Android tanpa bantuan aplikasi tambahan.

Cara Memperkuat Sinyal Android Tanpa Aplikasi Tambahan

Lakukan Airplane Mode

Cara mengaktifkan Airplane Mode

Melakukan Airplane Mode dipercaya bisa memperkuat sinyal Android. Pasalnya, saat Airplane Mode aktif seluruh sinyal akan dimatikan dan saat Airplane Mode tidak aktif secara otomatis Android akan kembali mencari sinyal. Penjelasan lebih lengkap bisa kamu baca di sini: Fungsi Lain Airplane Mode yang Wajib Kamu Ketahui

Kunci di Satu Jaringan

Memperkuat Sinyal 1

Melakukan penguncian jaringan menjadi 2G Only (GSM), 3G Only (WCDMA), atau 4G Only (LTE) bisa digunakan untuk mempertahakan sinyal kamu agar tidak gampang hilang. Selain itu, dengan mengunci di jaringan tertentu, baterai smartphone akan lebih awet dari biasanya karena smartphone tidak akan mencari jaringan berbeda terus-menerus.

(Opsional) Gunakan Aplikasi Signal Guard Pro

Memperkuat Sinyal 2

Aplikasi Signal Guard Pro dapat melakukan banyak hal yang berhubungan dengan jaringan di Android kamu. Mulai dari jaringan seluler dan jaringan WiFi. Aplikasi ini bisa memperbaiki sinyal Android yang hilang secara tiba-tiba, memberi notifikasi jika sinyal tiba-tiba hilang, mengunci jaringan di jaringan tertentu serta masih banyak lagi.

Signal Guard Pro

Itulah cara terbaik untuk meningkatkan sinyal Android tanpa aplikasi tambahan. Jika kamu punya cara lain, kamu bisa share di kolom komentar.

Sumber: jalantikus

About A Halia