Breaking News

Kenapa Dianjurkan Membawa Mukena?

mukena

thayyibah.com :: Mukena adalah salah satu perlengkapan shalat bagi muslimah. Mukena yang bersih dan nyaman tentu sangat menunjang muslimah sholat lebih khusyuk.

Saat ini banyak kita jumpai muslimah yang beraktifitas di luar rumah baik itu sekolah, kantor, maupun jalan- jalan. Namun masih jarang kita temui muslimah yang membawa mukena ke luar rumah. Mereka lebih memilih mengunakan mukena yang disediakan dalam masjid atau mushola bahkan ada diantara mereka yang menunda shalat hingga pulang ke rumah.

Ada beberapa keuntungan yang kita peroleh dengan membawa mukena saat keluar rumah. Diantaranya:

1.Kita selalu bisa shalat tepat waktu dan tidak perlu menunda- nunda waktu shalat. Shalat di awal waktu adalah hal utama yang di anjurkan. Oleh karena itu sangat beruntung bagi kita, tetap bisa shalat di awal waktu walau berada di luar rumah.

2.Kita tidak perlu berebutan mukena dengan orang lain di masjid atau mushola. Dengan menggunakan mukena sendiri kita lebih tenang dan tidak perlu berebut dan ikut antri mengunakan mukena masjid atau mushola.

3.Kita bisa shalat lebih tenang dan khusuk berzikir dan berdoa. Tentu saat kita mengunakan mukena masjid atau mushola kita akan mempercepat dzikir dan berdoa, karena adanya antrian orang yang akan mengunakan mukena yang kita pakai. Sehingga terkadang kita tergesa- gesa.

4.Kita bisa lebih nyaman dan khusyuk dalam ibadah shalat karena mukena yang kita pakai bersih dan nyaman. Tentu kita pasti menjaga kebersihan mukena yang kita bawa. Jika perlu sekali seminggu kita cuci agar tetap bersih dan rapi. Sementara mukena yang biasa di masjid atau mushola kita tidak tahu kapan terakhir mukena tersebut dicuci. Selain baunya terkadang yang kurang sedap, kenyamanan menggunakannya tentu juga akan menggangu kekhusukan kita.

5.Kita bisa shalat dimana pun kita berada sehingga kita tidak perlu takut saat tidak bertemu masjid atau mushola saat perjalanan jauh. Kita bisa shalat di tempat makan, tempat istirahat, bahkan di alam bebas. Sehingga kita tidak meninggalkan kewajiban kita sebagai hamba Allah.

Oleh: Cahaya

About A Halia